Minggu, Banyumas Extravaganza Dihadiri Gubernur

Dilihat : 15716 Kali, Updated: 26 04 2014 11:19:56
Minggu, Banyumas Extravaganza Dihadiri Gubernur

BANYUMAS – Banyumas Extravaganza 2014 sebagai Puncak Kegiatan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Banyumas akan digelar Minggu (27/04/2014) oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas.  Kegiatan tersebut sekaligus dikemas  sebagai ajang promosi pariwisata kabupaten Banyumas.

 

Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Banyumas Drs Ahmad Suryanto M.Si mengatakan kegiatan tersebut akan dihadhiri oleh Gubernur Jawa Tengah dan Kepala Dinas Pariwisata se Jawa Tengah. “Kami berharap potensi pariwisata Kabupaten Banyumas akan semakin dikenal melalui kegiatan tersebut," ujarnya.

 

Menurut Ahmad, Banyumas Extravaganza akan mengusung tema Topeng dalam Balutan Batik Banyumasan, merupakan kegiatan tahunan berupa karnaval yang menampilkan berbagai potensi andalan Kabupaten Banyumas salah satunya kerajinan batik. "Bahkan dalam pergelaran kali ini, akan ditampilkan pula atraksi Kentongan Cablaka Spektakuler yang melibatkan sebanyak 432 penabuh kentongan berikut para penari," katanya.

 

Kabag humas ini mengatakan Start Peserta Banyumas Extravaganza akan diberangkatkan dari Gedung Bioskop Rajawali sekitar jam 8, bersamaan waktu kenthongan cablaka spektakuler akan dilaksanakan di Alun-alun Purwokerto ”Bapak Gubernur Ganjar Pranowo berserta ibu serta tamu undangan lain akan menyaksikan kegiatan ini” katanya

 

Ahmad berharap kegiatan extravaganza akan menjadi promosi pariwisata dan dapat menjadi ikon wisata Kabupaten Banyumas. “Dengan demikian pariwisata Banyumas akan semakin dikenal dan wisatawan semakin banyak yang mendatangi objek-objek wisata andalan kabupaten Banyumas” katanya.

 

Bupati Saksikan Gladi Bersih Kethongan

Ingin mengetahui lebih dekat Bupati Banyumas Ir Achmad Husein didampingi Sekda Kabupaten Banyumas Ir Wahyu Budi Saptono, M.Si, Jum’at sore (25/4/2014) menyaksikan gladi bersih kentongan cablaka tersebut.

 

Sambil menyaksikan Bupati sesekali memberi arahan dan motivasi kepada para pemain dan penari agar tampil secara maksimal. “Saya ingin memastikan bahwa kentongan kali ini tampil spektakuler” katanya singkat.

(Humas Setda Kab. Banyumas)

Komentar