Santri Banyumas Terima Pembekalan Manajemen Kewirausahaan

Dilihat : 13133 Kali, Updated: 04 02 2015 08:12:19
Santri Banyumas Terima Pembekalan Manajemen Kewirausahaan

PURWOKERTO- Pemkab Banyumas Selasa (3/2) kemarin, menggelar Pembinaan Manajemen, Kewirausahaan dan Seni Kaligrafi Bagi Santriwan/Santriwati Pondok Pesantren se-Kabupaten Banyuman, acara dibuka oleh Bupati Banyumas Ir. H. Achmad Husein di Pendopo Si Panji Kabupaten Banyumas, turut hadir Kepala Kementrian Agama Kabupaten Banyumas, para pimpinan pondok pesantren dan para narasumber yang akan mengisi acara tersebut.

 

Kabag Kesra Setda Kab. Banyumas Drs. Suhadi, MM mengatakan tujuan dari acara ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, wawasan dan keterampilan khususnya bagi para santri juga agar para santri memiliki keahlian dalam minat bakat tertentu agar dapat hidup mandiri dan mampu bersaing di luar pesantren.

 

Materi yang disampaikan dalam acara ini adalah Manajemen Pengelolaan Pondok Pesantren oleh Afifudin Idrus, S.Ag, M.Pd.I Kasi PD Pontren pada Kantor Kemenag Kab. Banyumas,Kewirausahaan dan Tanaman Holtikultura Sunardi, S.Pd.I (Guru MTs Ma;arif Kec. Gumelar), serta Seni Kaligrafi oleh Bazarudin Seniman Kaligrafi Desa Kalisalak Kecamatan. Kebasen.

 

Bupati Achmad Husein dalam sambutannya mengatakan, para santri untuk dapat memanfaatkan momen pembinaan ini, karena dapat menjadikan kaya baik kaya pengetahuan maupun kaya harta sebagai pelengkap iman  dan taqwa.

 

Menurutnya dengan kita kaya maka akan bisa membangun masjid, pesantren, dan tolong menolong antar sesama.  karena tanpa uang hal itu mustahil dilakukan." galilah kesempatan potensi yang halal untuk meningkatkan perekonomian, sehingga  derajat kita naik dengan jerih payah keringat sendiri, seakan kita akan hidup seribu tahun lagi " jelasnya.

 

Bupati juga berpesan, para santri diharapkan untuk serius mendengarakan penjelasan dari para nara sumber sehingga kegiatan yang dilaksanakan tidak mubadzir dan dapat menambah wawasan lain untuk dikembangkan menjadi modal untuk berusaha.

(Humas Setda Kab. Banyumas)

Komentar