Gubernur Panen Padi Gogo di Lahan Perhutani Purwokerto Timur

Dilihat : 13020 Kali, Updated: 09 03 2015 07:57:17
Gubernur Panen Padi Gogo di Lahan Perhutani Purwokerto Timur

Gubernur Jawa Tengah bersama Direktur Perhutani, Bupati Banyumas, Perwakilan dari UGM dan beberapa pejabat Provinsi Jateng dan Kabupaten Banyumas melakukan panen padi gogo Kamis (5/3) kemarin di Desa Pekuncen Kecamatan Jatilawang Kabupaten Banyumas.

Administrarur KKPH Banyumas Timur Wawan Triwibowo, S.Hut MP mengatakan bahwa panen padi ini merupakan program Integrated farming system hasil kerjasama antara Perhutani, Pemprov Jateng, dan Universitas Gadjah Mada (UGM). “Padi yang dipanen merupakan varitas Inpago 5 dan Cibagendit ditanam pada lahan Perhutani seluas 40 ha wilayah Resort Pengadegan” jelasnya.

Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Desa Pekuncen Rusiwan mengaku senang bisa panen dengan hasil yang bagus. “Baru pertama kali ini hasil panen melalui integrated farming hasilnya sangat menggembirakan, mencapai 4-6 ton, kalo biasanya hanya 2,5-3 ton saja” katanya.

Sedangkan Ketua Kelompok Tani Hutan Desa Karanglewas Koderi mengatakan hasil panen meningkatkan Inpago 5 lebih tahan wereng dan penyakit lainya. Untuk itu pihaknya mengucapkan terimakasihnya kepada semua pihak. “Sejak mulai menanam padi jenis Inpago 5, tim dari Perhutani, UGM, Pemprov Jateng dan Pemkab Banyumas selalu memberikan pendampingan, kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Gubernur” katanya.

Selain itu, petani di KPH Banyumas Timur juga mendapat subsidi berupa pupuk yang diberikan gratis. Demikian juga dengan bibit padi, jagung dan rumput gajah.

Gubenur, Direktur Perhutani dan Rektor UGM beri bantuan 5 ekor Kambing

Terkait dengan penanaman rumput gajah Koderi mengatakan hasilnya melimpah tetapi Kelompoknya tidak memiliki hewan. Secara spontan Gubernur akan memberikan bantuan 20 ekor bibit kambing. Hal senada juga disampaikan oleh Direktur Utama Perhutani dan UGM masing-masing 20 dan 10 ekor. “Biar adil masing-masing Kelompok Tani Desa Pekuncen 25 ekor dan Desa Karanglewas 25 ekor” kata Gubernur.

Gubernur memastikan minggu depan uang akan di transfer. “Kepada ketua kelompok, silahkan minggu depan untuk membeli kambing” kata Gubernur mandapat sambutan meriah dari para petani.
(Humas Setda Kab. Banyumas)

Komentar