40 Penggalang Terbaik Banyumas Ikuti Jambore Daerah

Dilihat : 12914 Kali, Updated: Rabu, 29 Juli 2015
40 Penggalang Terbaik Banyumas Ikuti Jambore Daerah

Kontingen Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Banyumas yang akan megikuti kegiatan Jambore Daerah XIV Tingkat Jawa Tengah dilepas Bupati Banyumas Ir Achmad Husein, Selasa (27/7) kemarin di Pendopo Si Panji Banyumas.

Ketua Kwarcab Banyumas Didi Rudwianto mengatakan, 40 pramuka penggalang putra dan putri yang dibagi mejadi empat regu merupakan penggalang pilihan yang diseleksi dari ribuan penggalang di Banyumas, serta telah mengikuti pendidikan dan pelatihan yang dilaksanakan oleh Kwarcab Banyumas. Mereka akan mengikuti kegiatan Jambore di  Bumi Perkemahan Candra Birawa Karanggeneng, Kabupaten Semarang, mulai 1 hingga 6 Agustus mendatang. “40 penggalang ini telah melalui berbagai seleksi dari tingkat panggkalan, kemudian seleksi di kwarcab, artinya adik-adik pengalang ini adalah penggalang pilihan” kata Didi.

Didi juga mengenalkan satu persatu perserta yang berasal dari berbagai panggkalan SMP/MTs Se Kabupaten Banyumas. “Perlu saya laporkan kepada Bapak Bupati bahwa kita selalu mempunyai tradisi untuk semua kegiatan pramuka pesertanya dipilih melalui seleksi, hal ini untuk menumbuhkan kebanggaan sekaligus evaluasi dari hasil pramuka yang dilaksanakan dipanggkalannya” lanjut Didi.

Ia menambahkan, ada delapan kegiatan yang dilaksanakan dalam jambore tersebut. Meliputi kegiatan umum,  seni budaya, scouting skill/teknik kepramukaan, kegiatan bakti, wisata, wawasan, ketrampilan dan kegiatan prestasi. Untuk kegiatan seni budaya terdiri dari pentas ketoprak humor oleh peserta, apresiasi pentas seni, pemutaran dan resensi film dan pengenalan wayang kulit. 

Selain 40 peserta kontingen juga didampingi pembina, pelatih dan beberapa pendukung kegiatan. Turut hadir pada kegiatan ini, perwakilan Muspida, Kepala SPN, Kepala SKPD, Kepala Sekolah asal siswa, Camat selaku Ketua Mabiran dan orang tua peserta.

Bupati Achmad Husein mengatakan, Banyumas bangga memiliki adik-adik pramuka penggalang seperti kalian yang penuh dengan optimisme dan keceriaan. "Saya berpesan kepada kalian setelah menjadi kebanggaan sekolah kebanggan keluarga, saya titip bahwa kalian mewakili lebih dari 110 ribu pramuka penggalang Banyumas, untuk itu keluarkan energy, potensi dan kemampuan terbaik untuk menjadi kebanggaan Banyumas” pinta Bupati.

“Saat ini dua kakak-kakak kalian Rizki dari Wangon dan Ajeng dari Wangon sedang mengikuti Jambore Dunia di Jepang, dan saya yakin kalian mampu mempertahankan tradisi itu” lanjutnya.

Memang mempertahankan lebih sulit dari pada meraih, namun dengan predikat 27 tahun tergiat di Jateng. “Kalian adalah tetesan darah pahlawan nasional, semangat Soedirman akan menjadikan adik-adik bukan menjadi pramuka yang biasa-biasa saja, tetapi pramuka yang bisa membawa kebanggaan untuk kita semua” papar Bupati.

Diakhir kegiatan ditampilkan ketoprak humor yang diperankan oleh paserta Jamda. Ketoparak Humor ini nantinya akan menjadi andalan pada kegiatan pentas seni.  (Humas Setda Kab. Banyumas)

Komentar